Kaki Palsu Bagi Bu Sri
Sekitar setahun lalu Sri Nasikah (51th) empat kali melakukan operasi amputasi jari kaki karena memiliki riwayat diabetes. Di operasi yang kelima ia harus merelakan kaki kirinya diamputasi di bawah lutut. Kini Bu Sri memerlukan kaki palsu untuk membantunya dalam aktivitas hidup seharihari.
Layaknya seorang ibu pada umumnya, meskipun kondisinya demikian, Ibu Sri tetap bersemangat melakukan pekerjaan rumah seperti memasak dan juga membersihkan rumah. Bu Sri juga rajin kontrol ke rumah sakit dengan dokter spesialis penyakit dalam dan spesialis rehab medik.
Saat ini ia menggunakan tongkat dan terkadang juga kursi roda sehingga mobilitasnya belum optimal.
Sebagai petani padi di Lampung yang siklus panen tiga bulan sekali, pendapatan keluarga hanya cukup untuk makan bagi 4 orang yaitu suami, dua anak dan Bu Sakinah. Sapi yang dahulu dipelihara sudah dijual untuk memenuhi biaya operasi. Suami yang berprofesi sebagai kuli berpenghasilan sekitar Rp 300.000 per minggu. Itu pun jika ada yang membutuhkan jasanya sehingga pendapatan mereka relatif terbatas.
Untuk dapat menggunakan sebuah kaki palsu (alat bantu), Bu Sri akan menjalani tahapan mulai dari pemeriksaan, pengukuran, pemasangan termasuk edukasi perawatan diri. Semua itu memerlukan biaya 24,2 juta. Jumlah yang tak sedikit bagi Bu Sri dan keluarga.
Kami mengundang #sobatkelayan mendukung Bu Sri dalam doa menurut kepercayaan masing-masing. Sekaligus menggalang dana sebesar 24,2 juta bagi Bu Sri untuk mendapatkan kaki palsu.
Seberapapun bantuan yang #sobatkelayan berikan sangat berarti bagi Ibu Sri Nasikah.
Silakan mengirimkan donasi #sobatkelayan dengan melakukan transfer melalui ATM atau m-banking ke rekening bijisesawi:
BCA 1530 7171 58 (a.n Yay YAKKUM)
Mandiri 138 00 230 230 26 (a.n. YAKKUM)
Setelah itu mohon #sobatmelakukan konfirmasi donasi #sobatkelayan dengan mengirimkan bukti transfer ke https://wa.me/628112657785. Doa-doa untuk Ibu Sri Nasikah dapat juga dikirim wa ke nomor ini untuk kami teruskan.