Tiga tahun belakangan ini Daniel dari Nusa Tenggara Timur (NTT) menjalani harinya dengan satu kaki karena sebelumnya mengalami amputasi kaki kiri akibat infeksi parah. Kisah itu berawal ketika ia mengalami luka di betis saat menggambalakan kambing. Aktivitasnya lebih banyak dihabiskan di rumah. Mobilitas Daniel dilakukan merangkak, termasuk keperluannya ke toliet. Terkait menyambung kebutuhan hidup seadanya, ia coba penuhi dengan membuat dan jual anyaman dari daun lontar, batok kelapa, dan kreasi alat memasak dari kayu. Sebenarnya Daniel ingin makin produktif secara ekonomi dengan usahanya.
Mari kita dukung semangat dan optimisme Daniel, Ia ingin mempunyai kaki palsu yang dapat menolongnya untuk berdaya kembali.
-
Kaki sebelah kirinya harus diamputasi karena meng-alami infeksi parah. Kisah itu berawal ketika ia mengalami luka di betis saat menggembalakan kambing. Karena tidak ditangani dengan baik, luka itu kemudian menyebar sampai ke telapak kakinya.
Meskipun sudah mendapat-kan perawatan di rumah sakit namun lukanya semakin memburuk hingga membuat Daniel kurus dan tidak mampu berjalan. Bahkan untuk melakukan mobilitas dan keperluan lain ia harus digendong.
Setelah amputasi kaki kirinya, Daniel tidak dapat kembali melakukan aktifitasnya dan lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Dalam keterbatasan, Daniel tetap melakukan be-berapa aktifitas secara mandiri dengan merangkak, seperti keperluan ke toliet. Kebutuhan hidupnya ia coba penuhi dengan membuat dan menjual anyaman dari daun lontar, batok kelapa, dan kreasi alat memasak dari kayu. Namun hasil yang diperoleh masih jauh dari cukup.
Ia ingin menjual produk anyaman dengan berkeliling atau menjualnya ke pasar supaya menjangkau lebih banyak pembeli. Daniel ingin lebih produktif supaya dapat memenuhi kebutuhan ekonominya. Dalam semangat dan optimismenya, Ia ingin mempunyai kaki palsu yang dapat menolongnya untuk berdaya kembali. Namun ia tidak dapat segera mewujudkan mimpi itu sebab harga kaki palsu sebesar RP. 18.770.000. Mari bersama kita bergandengan tangan untuk mewujudkan mimpi Daniel. Bantuan dari #Sobatkelayan akan membuat Daniel kembali berdaya dan membebaskan dari keterbatasan.
Setelah mengirimkan donasi jangan lupa konformasi ke nomor bijiseawi di +628112657785.